Wednesday 28 November 2018

[EVENT REPORT] Wajah Cantik, Tubuh Bugar di Amway Millennials Festival

Hi ladies,

Wajah yang cantik dan kulit yang sehat tentunya harus diimbangi dengan kesehatan tubuh yang prima dan bugar. kalau tubuh sehat dan bisa tampil dengan menarik pastinya akan menambah rasa percaya diri, betul tidak?
Weekend yang lalu, aku mendapat kesempatan untuk menghadiri acara kecantikan plus kesehatan bersama Amway. Hayoo pada kenal Amway ga nih..

Amway yang kita kenal merupakan sejenis produk MLM berupa suplemen kesehatan dan kosmetik. Tapi ternyata lebih dari itu, Amway punya visi dan misi untuk mensejahterakan masyarakat Indonesia dengan cara bisa memiliki bisnis yang baik tapi juga tetap punya banyak waktu bersama keluarga. Mungkin bagi beberapa diantara kita, Amway merupakan bisnis yang pernah digeluti oleh orang tua atau opa dan oma kita.


Seiring berjalannya usia Amway, saat ini sasarannya sudah sampai ke usia milenial dimana kita yang mash millenial ini diyakini punya pengaruh besar untuk bisa meningkatkan ekonomi negara. Usia milenial juga mulai concern dengan kesehatan dan penampilan yang menarik. Oleh karenanya, Amway menggelar Amway Millennilas Festival di Hall Basket Gelora Bung Karno untuk bisa mewadahi kreatifitas kaum milenial di dunia kesehatan dan kecantikan.

Amway Millennials Festival

Sehubungan dengan hal ini, Amway juga meluncurkan 2 produk baru yang di-highlight disini yaitu Artistry NYC Edition dan Nutrilite Vitamin B Complex Double Layer. Yuk kita ikuti keseruan acaranya dan berkenalan lebih dalam dengan kedua produk dari Amway tersebut.

Di acara ini dibagi menjadi beberapa booth yang punya aktivitas seru untuk kesehatan dan kecantikan. Pertama kali, aku masuk ke booth kesehatan tubuh bersama Nutrilite Vitamin B Complex Double Layer. Disini aku mengikuti games ala Ninja Warior dimana ada beberapa pos tantangan yang sangat menguji ketangkasan dan kelincahan tubuh dan harus bisa berhasil #NgalahinLelah. Sayang sekali aku tidak berhasil sampai finish karena gagal di pos Monkey Bar.




Setelah seseruan ikut Ninja Warior, aku juga mencoba menghitung BMI yang ternyata aku tergolong normal, berat badan dan body age sudah cukup sesuai dengan nilai normal. Dengan menghitung BMI kita juga bisa mengetahui berapa besar kalori yang kita butuhkan setiap hari.

Selanjutnya aku menuju booth Artistry, disini kita bisa melakukan face painting, eyebrow trim, ombre lips dan mencoba beberapa produk Artistry terutama yang baru dan sedang di-highlight yaitu Artistry NYC Edition.



Aku mengakhiri petualangan di Amway Millennials ini dengan melakukan skincheck bersama tim Artistry. Seperti biasanya kulitku cenderung kering dan membutuhkan banyak moisturizer untuk membantu melembabkan kulit. Dan ternyata produk makeup dari Artistry juga aman untuk semua jenis kulit.


Seru sekali bermain bersama teman-teman blogger disini! Saat pulang, kami semua mendapatkan goodie bag yang berisi Nutrilite Vitamin B Complex Double Layer dan beberapa makeup dari Artistry untuk dicoba. Yuk sekarang kita bahas produk yang aku dapatkan.

Nutrilite Vitamin B Complex Double Layer


Vitamin B dibagi menjadi 8 jenis yang punya manfaat yang berbeda bagi tubuh. Setiap harinya, tubuh kita membutuhkan ke-delapan jenis Vitamin B tersebut yang biasa disebut Vitamin B Kompleks. Vitamin B Kompleks terdiri dari Vitamin B1, B2, B3, B5, B6, B7, B9 dan B12.

Manfaat utama Vitamin B Kompleks adalah membantu metabolisme tubuh sehingga energi yang kita utuhkan bisa terpenuhi dan mampu meningkatkan kekebalan tubuh. kalau dari segi kecantikan, kekurangan Vitamin B ternyata bisa menimbulkan dampak seperti kulit menjadi kusam, kering dan wajah terlihat lelah.

Bukan seperti Vitamin C dan E yang sudah sangat terkenal, Vitamin B pun tidak kalah penting untuk ditambahkan pada makanan kita setiap hari dan bila perlu konsumsi juga suplemen Vitamin B karena Vitamin B juga bisa membantu meningkatkan kinerja otak.

Nah, berbeda dari suplemen Vitamin B lainnya, Nutrilite Vitamin B Complex memiliki teknologi double layer. Double layer atau dua lapisan ini punya manfaat masing-masing dimana di 6 jam pertama akan larut separuh dari kapsul terlebih dahulu untuk memenuhi kebutuhan Vitamin B pada pagi hari dan setalahnya lapisan yang separuh lagi akan dicerna perlahan (time release) selama 8 jam berikutnya. Jadi dengan mengkonsumsi 1 kapsul Nutrilite Vitamin B Complex Double Layer, kita sudah memenuhi kebutuhan Vitamin B Kompleks yang dibutuhkan tubuh dalam sehari.

Kapsulnya berwarna hijau dengan kandungan utama Spirullina yang kaya akan Vitamin B Kompleks dan antioksidan. Dalam satu kemasan Nutrilite Vitamin B Complex berisi 30 kapsul.

Artistry NYC Edition


Artistry merupakan line makeup dari Amway yang mengusung konsep on the go makeup dimana hampir semua produknya multifungsi dan travel friendly. Seperti beberapa produk yang aku dapatkan ini, Artistry On-the-go Palette, Lash Boosting 3 in 1 Mascara, dan 2 in 1 lipstick.

Favoritku tentu saja Artistry On-The-Go Palette yang simple dan bisa dibawa-bawa. Palette nya berisi 3 warna eyeshadow dan 3 warna contour blush. Dan karena warnanya cenderung netral, maka sebenarnya bisa dipadu padankan sesuai kretifitas dan mood untuk medapatkan makeup look sesuai yang kita inginkan.



Produk kedua favoritku adalah Lash Booster 3 in 1 Mascara yang aplikatornya bisa memanjang dan memendek sesuai kebutuhan kita. Jika ingin bulu mata terlihat tebal, putar saja aplikatornya hingga memendek, untuk hasil bulu mata lebih panjang cukup putar ke arah sebaliknya untuk memanjangkan aplikator. Warna mascaranya hitam, pigmented dan tidak mudah menggumpal ketika digunakan.





Yang tidak kalah unik adalah 2 in 1 lipstick dimana ujung satunya adalah lipstick dengan model ulir dan ujung lainnya adalah aplikator brush untuk membuat ombre lips. Jadi, lipsticknya bisa digunakan full untuk hasil makeup bold atau digunakan pada sisi dalam bibir dan tap-tap manggunakan spons nya untuk hasil bibir natural ala artis Korea.




Pokoknya, Nutrile dan Artistry dari Amway menunjukkan bahwa kita bisa koq mendapatkan wajah yang cantik dan tubuh yang sehat. Oh ya, dan jangan lupa olah raga secara rutin biar hasilnya lebih maksimal yah..

Overall, sermua produk Nutrilite dan Artistry dari Amway ini unik dan worth to try! Cek produk lengkapnya website dan social media Amway Indonesia yaa..
Thank you so much, semoga artikel ini bisa bermanfaat buat kalian and see you on my next post...



No comments :

Post a Comment

Back to Top