Friday 10 November 2017

[FAMILY and PARENTING] Pentingnya Ruang Terbuka Hijau untuk Perkembangan Motorik Anak

Hi Mommy dan Daddy,

Di postingan kali ini aku akan sedikit bercerita tentang salah satu destinasi wisata ramah anak dengan ruang terbuka hijau yang sangat luas. Dan konon kabarnya di area ini ada Giant Yellow Duck yang sudah men-dunia lho. Kalau mommy dan daddy mengikuti Instagramku, hari Minggu, 5 November 2017 yang lalu aku bercerita di Instastory tentang si Bebek Raksasa yang legendaris ini. Dimanakah destinasi wisata keluarga yang baru saja diresmikan ini?? Baca terus yah..



Hari Minggu pagi yang cerah, kebetulan cuaca juga sangat baik meskipun sedikit panas tapi aku bersama Blogger Crony Comunity semangat sekali jalan-jalan ke kota terdekat dari Jakarta yaitu kawasan Cikarang, Kab. Bekasi. Setelah menempuh perjalanan sekitar 40 menit dari Kota Jakarta, akhirnya kami sampai di area Lippo Cikarang, tempat dimana segera dibangun Meikarta. Tau donk, Meikarta adalah kawasan hunian dalam bentuk apartemen yang mengedepankan kesejahteraan dan suasana yang sangat ramah untuk anak-anak.

Berbicara mengenai susasana ramah anak, Meikarta tidak lupa untuk membangun area seluas 100 HA yang diberi nama Central Park. Area terbuka hijau ini dilengkapi dengan danau buatan, beberapa area tempat duduk, taman yang luas serta jogging dan walking track. Nantinya di area ini akan dibangun Mini Zoo, dan area luas dengan pemandangan hijau tanpa batas (endless greenery).



Nah, setelah kami sampai di Central Park Meikarta, kami langsung disambut hangat oleh Giant Yellow Duck yang berada persis di tengah-tengah danau. Rubber duck legendaris ini seakan mengingatkanku akan masa kecil yang indah, mandi bersama mama papa dan tak lupa membawa si bebek karet ini bersama. Ini juga megingatkanku pada anakku yang suka sekali mandi dengan membaawa rubber duck kesayangannya sambil bernyanyi "Rubber Ducky.. Your the best...you make bath time so much fun...." Haha..


Kabarnya Giant Yellow Duck ini sudah mendunia, terbukti dari hasil pemcarianku di google dan social media dengan menggunakan hashtag #GiantYellowDuck dan hasilnya memang bebek ini sudah berkeliling dunia dari Los Angeles, Sydney, Nuremberg, Osaka, dan Taiwan. Kali ini Giant Yellow Duck hadir pertama kali di Indonesia tepatnya di Central Park Meikarta.

Kedatangan Giant Yellow Duck juga turut menjadi saksi diresmikannya Central Park Meikarta saat itu. Bersama dengan bebek legendaris, hadir pula Bp. Ferry Thahir selaku President of Sales Meikarta, Tika Bisono (Psikolog) dan Jullie Estele sebagai Brand Ambassador Meikarta.


Seperti dijelaskan oleh Bp. Ferry Thahir bahwa Meikarta mendatangkan Giant Yellow Duck di Central Park Meikarta untuk menambah destinasi wisata lokal dimana akan selalu ramai di hari libur. Ini adalah bukti bahwa Meikarta sangat memperhatikan hiburan keluarga khususnya anak-anak.


Tika Bisono juga sangat menyambut baik gagasan Meikarta ini karena seperti kita tahu, ruang terbuka hijau sekarang sudah sangat jarang dijumpai. Padahal ruang terbuka hijau sangat baik untuk perkembangan fisik anak, anak-anak bisa berlarian, bersepeda atau bermain bersama keluarga di taman yang luas.


Kemudian acara ditutup dengan peresmian Central Park Meikarta dengan prosesi pengguntingan pita dengan disaksikan beberapa warga lokal dan anak-anak dari sekolah terdekat. 
Dengan begitu, resmi sudah Central Park Meikarta dibuka sebagai destinasi wisata baru di tengah kota. 



Untuk masuk ke area Central Park Meikarta tidak dipungut biaya, dibuka dari pagi hingga jam 9 malam. Area parkirnya sangat luas jadi tidak perlu kebingungan mencari tempat parkir. 

Jarak dari parkiran ke area Central Park tidak terlalu jauh, tapi bila membawa anak kecil atau orang tua disediakan free golfkart supaya tidak capek jalan kaki jauh. Hehehe..



Selama beberapa minggu pertama ini, Giant Yellow Duck akan nangkring dengan unyu nya di tengah danau, janganlupa untuk berfoto dan sertakan hashtag #GiantYellowDuck sebelum bebek legendaris ini pergi menyusuri belahan dunia yang lainnya.


Meikarta juga menyelenggarakan lomba jingle Meikarduck yang dimulai sejak 6 November 2017 lalu. Total hadiahnya ratusan juta rupah lho! Ikuti Instagram Meikarta disini untuk info lebih lengkapnya yaa..



No comments :

Post a Comment

Back to Top